Oleh-Oleh Kota Depok – Rujak Cireng

Posting Komentar


Halo Rek
Ini adalah postingan perdanaku di blog mbakruroh.my.id setelah postingan prakata beberapa hari yang lalu. Kebetulan kemarin ada sanak saudara yang habis jalan-jalan ke kota metropolitan, dan dibawakan oleh-oleh khas kota Depok. Sebagai blogger yang belum melalang buana sampai ke kota metropolitan, tentunya sangat senang sekali kan, di bawakan oleh-oleh. Apalagi setauku, aku nggak pernah tau produk seperti apa sajakah di kota Depok itu, eh ternyata ada, loh. Hohoho

Rujak Cireng namanya.

Dia berbeda dengan makanan yang dijual di desaku. Cireng di sini memakai bumbu balado, sedangkan cireng khas Kota Depok ini, memiliki sambal yang berbeda. Tentunya dengan rasa yang lebih enak banget. Kalian udah pernah coba apa belum? Apa jangan-jangan hanya aku sendiri yang baru tahu, ahahahahaa. Nggak papa yakan, siapa tahu bisa pergi ke Kota Metropolitan dan mencicipi beberapa olahan makanan yang ada khas sana. *nyambungnya dari mana ya, ini? Xixixixi


RUJAK CIRENG


Pertama kali baca tulisan di bungkusnya, aku sudah menduga jika cireng ini memiliki kuah sambal seperti sambal rujak untuk dicocol. Ternyata emang nggak jauh beda sama dugaanku. Tapi lebih enakan sambal rujak di cireng ini.

Kebetulan dikasi 1 bungkus oleh-oleh Rujak Cirengnya, dan kedapatan yang varian original, yah rasanya juga original seperti cireng pada umumnya yang sudah pernah aku makan di tempatku, meski lebih enak lagi rujak cirengnya.


Packaging

Dibungkus dengan plastic tebal dan bagian depannya berwarna hijau. Tersedia detail informasi tentang cirengnya. Meliputi Nomor Ijin Usaha, Komposisi cireng dan sambal, isi, cara penyajian. Namun tanggal expired nya tidak tercantum, meski lebih dianjurkan jika ingin lebih bertahan lama, disimpan di kulkas.

Produksi oleh :

BREXELLE Depok 16524
P.IRT No. 2063276010176-19

Cara Penyajian :

1. Buka Kemasan
2. Goreng pada minyak panas dengan api kecil sampai warna keemasan
3. Sajikan dengan sambal rujak



Komposisi Bahan :

- Cireng
Tepung tapioka, rempah-rempah, air, dll
- Sambal
Cabai, gula, asam, garam

Berat/Isi :

600 g /20pcs

Varian Rasa :

Original

Harga :

Rp. 15.000.-



Itu dia detail informasinya rek, tentang Rujak Cireng yang uenak pol rasane. Kelebihan lain, dia ini sudah bersertifikat HALAL dari MUI, sehingga kamu nggak perlu khawatir untuk memberikan oleh-oleh ini kepada keluargamu saat berkunjung ke Depok.

Aku kira saat setelah dapat bungkus Rujak Cirengnya, dia hanya berisikan 8 pcs cireng siap goring. Etapi ternyata ada 20pcs. Apalagi setelah dimasukkan ke kulkas, itu adonannya dempet, atau berdekatan gitu. Sehingga saat menggorengnya aku perlu memisahkan terlebih dahulu adonannya, meski nggak berbentuk bulatan, tetap aku pisahin sampai adonan tipis gitulah, hehehe.




Soal rasa sambalnya beneran pas di lidah. Enak, pedes tapi nggak terlalu pedes banget. Bumbunya serba pas pokoknya. Untuk cirengnya sendiri juga kenyal dan gurih gitu deh, meski kalau agak lamaan setelah penggorengan, sedikit ulet, tapi tetap enak dimakan.

Untuk varian rasa dari produk yang di produksi oleh BRAXELLE ini mungkin memiliki 4 varian rasa lainnya. Namun mungkin di lain kesempatan aku ingin mencoba varian lainnya. Tetap enak kok meski yang original ini.

Makanan cireng ini cocok untuk teman bersantai ria, sambil nonton tivi, atau menanti hujan turun, atau sebagai teman nonton drama korea. Enak banget lah.

Soal harganya dari keponakanku bilang itu Rp.15.000/bungkus. Sedangkan jika kamu ingin menikmatinya di rumah, kamu dapat membelinya via online, rek, harganya bisa jadi sekitar 11.000,- atau 13.000,-an. Meski nggak yakin juga harga ongkos kirimnya wajar. Soalnya kalau produk makanan, bisa jadi ongkir sampai dua kali lipat dari harga barang yang kamu beli, hehehe

Namun, jika nggak belain begitu, ya nggak akan tahu bagaimana rasanya oleh-oleh kota depok - rujak cireng ini kan. Hehe

Semoga artikel kali ini bisa bermanfaat, dan jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya, supaya aku bisa kenal lebih dekat sama kamu, oke ^_^

Tabik
~Perempuan Mei

Related Posts

Posting Komentar